Kendari: Pemerintah Kota Kendari menerima secara simbolis penyerahan bibit pohon dan tanaman dari PT Jasa Raharja (Persero) Kantor Wilayah Sulawesi Tenggara diterima langsung Asisten II Setda Kota Kendari Nismawati di dampingi oleh Sekdis Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Kendari Arnaldo, S.Pd . di lapangan upacara Balai Kota Kendari, Kamis (30/10/2025).
Penyerahan ini menjadi bentuk nyata sinergi antara pemerintah daerah dan dunia usaha dalam menjaga kelestarian lingkungan serta memperkuat program penghijauan di wilayah perkotaan.
Program ini merupakan bagian dari kegiatan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang dijalankan oleh PT Jasa Raharja.
Melalui kegiatan tersebut, perusahaan berkomitmen mendukung pelestarian ruang terbuka hijau serta mendorong pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.
Bibit yang diserahkan nantinya akan dikelola oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kota Kendari untuk memperindah kawasan publik sekaligus meningkatkan kualitas udara perkotaan.
Asisten II Setda Kota Kendari, Nismawati, menyampaikan apresiasi atas kepedulian PT Jasa Raharja terhadap lingkungan.
“Pemerintah Kota Kendari sangat berterima kasih kepada Jasa Raharja yang secara rutin memberikan bantuan tanaman, khususnya kepada DLHK. Kali ini tanamannya sangat bagus, yaitu tabebuya ungu, tanaman langka impor yang indah untuk menghiasi jalan kota,” ujarnya.
Ia menambahkan, sebanyak 400 tanaman akan ditanam dalam dua hari ke depan di berbagai titik strategis di Kota Kendari. Menurut Nismawati, partisipasi masyarakat juga dibutuhkan dalam menjaga keberlanjutan program penghijauan ini.
Ia berharap warga turut berperan aktif dalam merawat pohon-pohon yang ditanam agar dapat tumbuh subur dan mempercantik wajah kota.
Sementara itu, Kepala PT Jasa Raharja Kanwil Sultra, Nur Akbar, SE., MM., CRA, menjelaskan bahwa bantuan yang diserahkan terdiri dari 100 pohon Tabebuya dan 300 pohon Pucuk Merah. Ia menuturkan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap lingkungan melalui program TJSL.
Nur Akbar juga menegaskan bahwa, program TJSL merupakan salah satu bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) Jasa Raharja.
Selain memberikan santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas dan mengelola dana iuran penumpang angkutan umum, perusahaan juga berkomitmen menjalankan program sosial dan lingkungan.
Melalui sinergi antara pemerintah daerah dan dunia usaha, diharapkan upaya penghijauan ini dapat memperkuat ketahanan lingkungan Kota Kendari untuk menciptakan kota yang bersih, hijau, dan berkelanjutan bagi generasi mendatang.